Home / Sekitar Kita

Golkar Banyuwangi Bersama 100 Anak Yatim Doakan Kesembuhan Bejo Sulaiman, Putra Sekjen DPP Golkar

Golkar Banyuwangi Bersama 100 Anak Yatim Doakan Kesembuhan Bejo Sulaiman, Putra Sekjen DPP Golkar

Gesah.co.id - DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Banyuwangi, menggelar istighosah sebagai bentuk dukungan dan doa bagi kesehatan anak dari Sekretaris DPP Partai Golkar, M. Sarmuji, yang saat ini sedang terbaring sakit. Istighosah dihelat di kantor DPD Golkar, Jalan Adi Sucipto, Kelurahan Sobo, Kecamatan/Kabupaten Banyuwangi.


Dalam istighosah ini, 100 anak yatim turut mendoakan untuk kesembuhan Bejo Sulaiman. Tak hanya itu, beberapa Kiai dan guru ngaji, serta ratusan kader Golkar ikut dalam acara tersebut.


Ketua DPD Golkar Banyuwangi, Ruliyono, SH, mengatakan istighosah dilakukan untuk mendoakan ananda Bejo Sulaiman yang saat ini sedang sakit. Kegiatan ini sebagai bentuk dukungan agar penyakit yang diderita segera diangkat oleh Allah.


"Semoga penyakit dari anak Sekjen DPP Partai Golkar, ananda Bejo Sulaiman, segera diberi kesembuhan dan penyakit yang dideritanya diangkat oleh Allah," kata Ruliyono, Minggu (1/9/2024).


Ruliyono menambahkan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud solidaritas dan kepedulian partai terhadap anggotanya. 


“Kami ingin menunjukkan bahwa Partai Golkar tidak hanya peduli dengan urusan politik, tetapi juga dengan kesehatan dan kesejahteraan anggota dan keluarga mereka,” ujarnya.


Istighosah ini berlangsung khidmat dengan doa-doa dipanjatkan untuk kesembuhan Bejo Sulaiman. Acara ini juga dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan pejabat lokal, yang turut memberikan dukungan moral kepada keluarga Sekjen DPP Partai Golkar, Muhammad Sarmuji.


Kegiatan doa bersama ini mendapat sambutan positif dari peserta. Seorang kader Golkar, Subur warga Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi, mengungkapkan dukungan untuk kesembuhan ananda Bejo yang saat ini terbaring sakit.


“Kami sangat berharap doa-doa kami bisa membantu proses kesembuhan Bejo. Kami percaya, dengan ikhtiar dan doa, segala sesuatu bisa menjadi lebih baik," pungkasnya. (*)